Salah satu pemain Persibo Bojonegoro yang dipanggil Alfred Riedl untuk menjalani seleksi timnas U-23, Novan Setya, menyatakan dirinya siap menerima hasil terburuk dengan tidak masuk dalam daftar pemain timnas SEA Games 2011.
Novan yang sudah dua hari ini berada di Bojonegoro usai mengikuti seleksi timnas sejak 6 Januari lalu menuturkan bahwa pengumuman pemain yang masuk timnas dijadwalkan pada tanggal 17 Januari ini. Apapun hasil pengumuman, dia mengaku sudah siap. Termasuk kemungkinan dirinya tidak masuk timnas, dengan alasan memperkuat Persibo, tim yang mengikuti kompetisi di Liga Primer Indonesia (LPI).
“Apapun pengumuman hasil seleksi, saya sudah siap,” kata Novan Setya, Selasa. Ia menambahkan, “Yang penting, selama mengikuti seleksi saya sudah berusaha maksimal.”
Secara terpisah, General Manager II Persibo, Abdul Mun`im, menjelaskan, manajemen tidak keberatan Novan masuk Timnas. Sebaliknya, kalau pun tidak masuk Timnas, klub juga akan tetap menerimanya.
Novan sendiri pernah mendengar ancaman bahwa dirinya akan dicoret oleh pelatih karena bermain di LPI. “Soal situasi yang terjadi sekarang ini, sejak awal Novan Setya sudah tahu,” katanya menambahkan.
Yang jelas, menurut Mun’im, tidak ada alasan, seorang warga negara Indonesia dilarang membela negaranya di ajang sepak bola Internasional, hanya dengan alasan keberadaan LPI tidak diakui FIFA.