
Infopelalawan.com – Di Desa Lempur, Kerinci, provinsi Jambi, terdapat sebuah danau menakjubkan yang dikenal dengan nama Danau Kaco.
Danau ini merupakan bagian dari Taman Nasional Kerinci Seblat. Airnya berwarna biru cemerlang, seolah dicelup cat biru laut.
Danau Kaco Kerinci memiliki nama yang berarti ‘danau kaca’ karena kejernihannya. Begitu jernihnya, batang-batang pohon mati yang tersebar di dasar danau bisa terlihat jelas. Menurut situs Wonderful Indonesia, danau ini juga menjadi habitat bagi ribuan ikan semah.
![]() |
Danau Kaco ini memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki telaga biru lainnya. |
Jambi Danau Kaco ini memiliki keistimewaan yang tidak dimiliki telaga biru lainnya.
Menurut beberapa penuturan traveler yang sudah mencobanya, Danau Kaco ini dapat memantulkan cahaya bulan saat purnama.
Begitu bening dan jernihnya danau Kaco sampai mampu memantulkan cahaya redup sekalipun di malam hari.
Wajar jika banyak traveler yang memperjuangkan untuk mencapai danau Kaco saat mendaki Kerinci, Jambi. Danau Kaco berada di kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat yang sudah dikukuhkan menjadi situs warisan dunia UNESCO.
Danau Kaco memiliki luas sekitar 90 meter persegi. Sejauh ini belum diketahui berapa kedalamannya. Banyak peneliti yang mencoba menyelami danau ini. Tetapi sebelum mencapai dasar danau, tangki oksigen mereka sudah kehabisan udara. [tsr]